Home » , , » Gaming Dengan CrossOver Games

Gaming Dengan CrossOver Games

Written By Unknown on Thursday 16 July 2009 | 00:45











Di desktop Linux, banyak sekali pilihan game free untuk sekedar mengisi kekosongan waktu kita, atau untuk membuang sedikit kejenuhan setelah lama bekerja di depan komputer.



Namun, dalam dunia komputasi, ada kelompok user yang memang interest, addicted dan kemudian focused pada dunia game komputer. Kelompok user inilah yang kemudian disebut gamers. Karena kesukaan pada games, mereka rela membeli hardware yang mahal untuk bisa bermain game 3D yang berat dan memiliki interface memuaskan. Untuk hal ini, belum banyak perusahaan pengembang game 3D yang mengembangkan game komersial untuk desktop Linux.



Karena kondisi itulah, gamers yang mencoba menggunakan atau mencoba bermigrasi ke desktop Linux akan sedikit mengalami kesulitan. Jalan keluar satu-satunya adalah menggunakan emulator wine. Namun begitu, karena sifat wine yang free, untuk meng-optimized wine agar bisa menjalankan game-game 3D windows secara sempurna di butuhkan proses oprekisasi yang cukup rumit.



Sebenarnya ada cara yang lebih praktis, yaitu menggunakan emulator komersial yang bernama Crossover Games. Karena aplikasi ini berbayar, kita bisa mencoba versi trail dan men-download-nya dari Internet.



Banyak game 3D windows yang bisa dijalankan di Crossover Games. Sangat menarik bagi para gamers. Satu hal menarik lainnya adalah, jika kita telah memiliki CrossOver Office dan Wine di desktop Linux kita, kita tetap dapat menginstalasi CrossOver Games secara bersamaan dan tidak terjadi crash. Hal tersebut disebabkan karena direktori instalasi ketiganya yang terpisah, dan juga direktori konfigurasi ketiganya yang juga terpisah di home.



Selamat nge-game !



Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Turorial Grapich Design and Blog Design - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger