Home » , , » HelpExplorer : HLP Viewer For Linux

HelpExplorer : HLP Viewer For Linux

Written By Unknown on Tuesday 20 July 2010 | 02:07



Di desktop Linux, kita bisa menemukan banyak aplikasi untuk membaca e-book yang berformat PDF, CHM dan DJVU, tetapi masih sedikit yang aplikasi Linux yang secara native mampu membaca e-book berformat HLP. Padahal, HLP adalah salahsatu format e-book yang dijadikan format standar untuk dokumentasi program di windows, selain format CHM. Lalu, adakah program yang khusus ditujukan untuk membaca e-book HLP di desktop Linux?



Tentu saja ada! Ada sebuah aplikasi non-free bernama HelpExplorer Linux. Aplikasi ini dikembangkan oleh KAMA Software dan sudah lama tidak di update, tetapi masih tetap fungsional dan bisa kita gunakan di distribusi Linux terbaru manapun.



Saya sudah sangat lama mendapatkan aplikasi ini, dan saya mendapatkan paket installer tarbal. Lalu, saya berpikir untuk memaket-ulang aplikasi ini ke dalam paket DEB yang bisa kita instalasi ke distribusi Debian-based manapun. Paket DEB dari HelpExplorer tersebut saya simpan di akun ziddu saya, DISINI, yang bisa anda download dan anda instalasi di desktop Linux anda. Saya juga telah mengkonversi paket tersebut ke dalam RPM yang bisa anda download DISINI, tetapi saya tidak bisa memastikan apakah bisa berjalan lancar, karena saya pengguna desktop Ubuntu :)



Untuk paket TGZ, saya belum bisa membuatnya karena mengkonversi paket ke format TGZ menggunakan Alien hasilnya tidak sempurna dan tidak bisa berjalan dengan baik di distribusi Slackware-based (sudah pernah saya coba). Jadi, untuk format TGZ, barangkali ada Slacker yang berbaik-hati memaket-ulang paket tersebut secara manual? :)



Salam Linux! Semoga bisa berguna!

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Turorial Grapich Design and Blog Design - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger