Home » , , , » Meringankan Desktop KDE 4 di Kubuntu Jaunty

Meringankan Desktop KDE 4 di Kubuntu Jaunty

Written By Unknown on Friday 4 September 2009 | 11:10





Kubuntu 9.04 Jaunty Jackapole datang dengan KDE 4.2.2. Dari sekian banyak pernak-pernik keindahan desktop KDE 4 yang menawan, ternyata Kubuntu Jaunty dengan KDE 4.2.2 menyisakan satu kekurangan yang agak menggangu, yaitu agak berat bila dijalankan pada PC tua dan dengan resolusi lebar.



Sebagai contoh teknis, sistem saya adalah :

P IV 2,4 Ghz / Memori 512 MB

Resolusi maksimal 1280x1024 piksel



Dengan sistem tersebut, tiap saya menggerak-gerakan pointer ke segala arah di desktop, akan terasa patah-patah dan agak berat. Saya sempat agak kesal dan ingin membuang Kubuntu dari PC saya, tetapi akhirnya saya mendapat satu trik untuk membuat desktop Kubuntu Jaunty terasa lebih ringan.



Trik tersebut adalah : jalankan compositing manager ! Karena saya memakai PC tua, maka saya menggunakan xcompmgr compositing manager, sebuah aplikasi compositing manager kecil yang ringan. Untuk menginstalasinya sangat mudah ;



$ sudo apt-get install xcompmgr



Agar xcompmgr jalan otomatis waktu booting sistem, masukan program tersebut ke daftar autostart applications. Caranya sangat mudah, jalankan run (Alt+F2), lalu ketik 'autostart' (tanpa petik).



Pada jendela konfigurasi autostart, pilih 'Add Program', dan ketikan 'xcompmgr' pada bagian custom applications, dan Apply.



Sekarang, desktop Kubuntu Jaunty dengan KDE 4 sudah lebih ringan dan nyaman digunakan !



Selamat ber-desktop Linux !





Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Turorial Grapich Design and Blog Design - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger